Skip to main content

Review Buku "Detikcom: Legenda Media Online" oleh A Sapto Anggoro.

Kitab Media Daring "Detikcom: Legenda Media Online"





Judul: Detikcom Legenda Media Online

Penulis: A Sapto Anggoro.

200 Halaman

Penerbit: Mocomedia, Yogyakarta.



Buku ini saya dapatkan dari mas Sapto sendiri ketika menghadiri workshop jurnalisme warga yang diadakan oleh AJI. Festival Media 2013 tersebut dihelat di Pusat Kebudayaan Koesnadi Hardjosumantri (PKKH) UGM mengangkat tema independensi jurnalis. Mas Sapto sendiri adalah orang dibalik layar portal berita dalam jaringan (daring), detik.com. Detik menjadi pembuka jalan buat media daring lainnya. Saat ini sepeninggal dari detik, mas Sapto menjabat sebagai COO portal berita merdeka.com.

Benar seperti yang dibilang penulisnya, buku ini merupakan kitab buat bikin media online saat ini. Dalam artian, untuk membuat startup media daring, kita bisa belajar dari pengalaman & nilai yang ditulis disini. Terdapat rentetan pengalaman dan cerita yang menarik buat pembaca menyelami sepak terjang detik.com.


Namun seiring perkembangan teknologi dan kebutuhan pembaca media, ke depannya startup media belum tentu bisa berpaku pada apa yang dibagikan dalam buku ini. Dalam jangka panjang media online akan terus bermetamorfosis sembari tetap mengenali selera (kepuasan) konsumen berita. Beberapa hal menarik dalam buku ini:

#1. A-Z gaya detik.com diulas disini.
#2. Perjalanan awal detik.com hingga bisa sampai berbicara di belantika pers indonesia dibahas dengan cukup rinci.
#3. Detik itu cepat, nggak asal jeplak.
#4. Ada cerita dibalik layar "Detik" menjadi trendsetter breaking news di indonesia.
#5. Cocok buat kamu yang ingin ngerti dunia pers daring, calon wartawan, dan pengamat pers. Ini buku yang harus kamu baca.

Comments

  1. bisakah tolong info bagaimana saya mendapatkan buku ini? karen sudah hampir ga ada di mana2. mohon info ke email kirangacheri@gmail.com thank u

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Review Buku Halaman Terakhir oleh Yudhi Herwibowo.

Halaman Terakhir Yudhi Herwibowo Noura Books, 2015. "Orde Baru, suatu masa … Hoegeng sedang diuji. Dua kasus besar mencuat, mencuri perhatiannya yang kala itu menjabat sebagai Kapolri. Dua kasus yang membuatnya terbentur tembok raksasa dan menguji integritasnya sebagai seorang polisi. Kasus pertama adalah Sum Kuning. Kasus pemerkosaan yang menggegegerkan Kota Yogyakarta. Meski telah menggali amat dalam, selalu ada batu yang mengganjal usahanya menemukan pelaku. Berbagai gangguan mengalihkan penyidikan dari bukti dan fakta. Kasus kedua adalah penyelundupan mobil mewah. Keterlibatan seorang putra pejabat tinggi di tanah air membuat kasus ini sulit menyentuh dasar masalahnya. Seolah para pelaku telah mengantisipasi langkah Hoegeng dan anak buahnya, semakin dalam penyelidikan, semakin bukti itu menghilang. Kasus-kasus itu terus membayangi Hoegeng, membebani nuraninya. Mampukah Hoegeng, sang polisi jujur, menutup mata dan meninggalkan sesuatu ya

Review Buku Alex Ferguson, Autobiografi Saya

Refleksi kehidupan manager terbaik di ranah Inggris Judul Buku: Alex Ferguson, Autobiografi Saya Penulis: Sir Alex Ferguson. Alih Bahasa: Zia Anshor Cetakan pertama Gramedia Pustaka Utama Sir Alex 26 Years Made Possible Buku ini sungguh luar biasa, mengapa? GPU berhasil menangkap momentum dengan menerbitkan edisi terjemahan buku ini. Sekedar informasi buku asli berbanderol 450 ribu. Selain itu penerbit sekali lagi menghadirkan buku yang berkualitas bagi pembaca Indonesia. Buku ini memperkaya buku olahraga yang jarang beredar. Buku Alex Ferguson, Autobiografi Saya merupakan refleksi kehidupan manager terbaik di ranah Inggris. Membaca buku ini seperti menonton dan merasakan secara langsung perjalanan hidup sang manager. Buku hardcover ini dibuka dengan gambar apresiasi fan MU atas kebersamaan Sir Alex Ferguson selama 26 tahun di klub tersebut. Seperti menjelajahi perjalanan waktu, di lembaran awal terdapat foto SAF pada awal masa manajerial, dan di lembaran akh

The Ancient Chinese Wisdom oleh Andri Wang

Nilai-nilai kebudayaan Tionghoa untuk kehidupan modern Judul Buku : The Ancient Chinese Wisdom  Penulis : Andry Wang Halaman: 240. Penerbit: Gramedia Pustaka Utama Buku best seller yang ditulis oleh Andri Wang saya beli di Gramedia Amplaz Yogya. Saat itu buku ini berdampingan dengan beberapa buku sejenis di rak pengembangan diri. Ternyata saya tidak salah memilih untuk mebaca buku ini. Saya sangat tertarik karena ingin mengetahui nilai-nilai apa saja yang bisa diambil dari budaya tionghoa. Hal ini bisa saya berikan di kemudian hari kepada orang lain tentunya. Penulis menerangkan kebijaksanaan yang berasal dari kebudayaan China yang masih sangat relevan untuk kehidupan modern. Penulis dengan baik menelaah bagian-bagian kehidupan yang dihadapi manusia modern dengan sudut pandang kebudayaan dalam hal ini, kebijaksanaan China. Di hampir setiap artikel penulis mengupas mengenai sejarah dengan simpel sehingga dapat dicerna oleh pembaca, penulis juga mengutip peribahasa