Skip to main content

Posts

Showing posts from March, 2015

Review Buku The Fault in Our Stars oleh John Green

Roman remaja yang wajib dibaca Judul: The Fault in Our Stars (Cover film) Penulis: John Green Penerbit: Qanita (2014) H23bc menutup tahun 2014 dengan membaca salah satu buku yang menjadi film adaptasi hits hollywood . Buku ini pun merupakan buku terlaris di genre anak dan Young Adult (YA) tahun 2014. Satu hal yang bisa saya katakan sehabis membacanya adalah The Fault in Our Stars berhasil menghanyutkan saya ke dalam dunia Gus dan Hazel. Sedari awal membaca buku ini saya tidak bisa melepaskan buku ini. Ya, buku ini begitu mengalir dan tidak membosankan untuk diikuti. Malah bagaikan ikut naik Roller Coaster. Begitulah yang saya rasakan ketika sampai di penggalan akhir cerita ini. Sesuai dengan blurb nya semuanya bercampur dengan manis dan dapat kita kecap dalam buku ini. Tanpa berbasa-basi mengutip jalan ceritanya, ijinkan Anda sendiri membaca dan merasakan kisah Hazel Grace dan Augustus Waters yang menginspirasi. Kebetulan buku yang saya pegang ini memiliki

Opini Bareng: Belajar Menjadi Penulis

Bulan ini BBIers diminta untuk mengungkapkan opininya tentang alur cerita. Kali ini H23bc akan sedikit berbeda dari yang lain. Bukan sebagai seorang pembaca yang mengulas bagaimana soal alur cerita yang ok dan enak untuk dibaca. Namun bagaimana cara membuat sebuah cerita yang baik. Cerita yang baik tentu saja akan menemukan pembacanya sendiri. Pembaca akan puas dan terkesima dengan cerita dan khususnya alur cerita yang disajikan dengan baik. Ada sebuah proses di dalamnya. Saya belum tahu cara penulis membuat pembacanya tersenyum. Bahkan tersetrum saking hebatnya dibawa masuk ke dalam alur cerita si pengarang. Tentu sangat baik sebagai (calon) penulis , kita dapat menarik sebuah pelajaran dari mana saja termasuk sebuah cerpen. Bisa saja dari sebuah cerita pendek yang dinikmati saban ahad di suratkabar Kompas. Judulnya Saran Seorang Pengarang gubahan Sori Siregar. Selamat menikmati.

Review Buku Kenali Anakmu oleh Angga Setyawan

Judul buku: Kenali Anakmu Penulis: Angga Setyawan Penerbit: Noura Books (2015) Merupakan sebuah kebahagiaan jika setiap hari di rumah kita diisi dengan melihat kelucuan anak-anak yang tumbuh dengan baik dan bahagia. Beberapa minggu lalu di Kompas Minggu diulas sebuah komunitas orangtua yang sangat bagus untuk diteladani. Namanya Joy Parenting . Adalah sebuah gagasan yang sangat bagus dan inspiring. Kesan yang ditimbulkan dari membaca artikel tersebut. @JoyParentingID percaya seorang anak akan menjadi seseorang yang berhasil jika diasuh dengan cara yang menyenangkan. Pola pengasuhan yang menyenangkan niscaya akan menguntungkan kedua pihak. Anak bisa tumbuh optimal dan orangtua dapat berperan dengan maksimal berfungsi sebagai orangtua. Sesuatu yang hanya angan-angan kah? Melihat anak sebelah rumah yang jauh lebih manis dan mampu membawa diri dengan baik, apakah anakku bisa seperti itu? Aku tertarik dengan konsep Joy Parenting biar anakku lebih cerdas di sekolahan dan disen

Perempuan Patah Hati Yang Kembali Menemukan Cinta Melalui Mimpi

Judul: Perempuan Patah Hati Yang Kembali Menemukan Cinta Melalui Mimpi. Penulis: Eka Kurniawan. Penerbit: Bentang Pustaka (2015). Kabar gembira itu ketika penulis favorit saya mengabarkan akan menerbitkan buku terbaru. Seperti yang saya singgung disini , kumcer merupakan ladang basah yang menyasar kalangan pembaca yang ingin menikmati karya sastra dengan bentuk ringkas namun memiliki kualitas yang tidak kalah dengan membaca sebuah novel. Harus diakui ada sebuah kepuasan tertentu ketika menghabiskan waktu bersama dengan cerita gubahan salah satu penulis terbaik Indonesia. Di awal kumcer ini pembaca diajak berjumpa dengan dua orang manusia yang seperti sebuah jalan takdir bertemu di Los Angeles, Amerika. Kelebihan cerita ini adalah di samping penulis ingin menyinggung masa lalu kelam yang dialami Mei akibat peristiwa 98 Jakarta. Disini terjadi sebuah drama (boleh dikatakan pergolakan batin) saat Mei harus kembali mengorek luka lama tersebut di kala berkenalan dengan Efend

Review Buku Show Your Work! oleh Austin Kleon

Judul Buku: Show Your Work! Penulis: Austin Kleon Jumlah Halaman: 224 halaman. Penerbit: Penerbit Noura Books .   Tahun terbit: 2014.           Sejak tahun lalu saya penasaran dengan koleksi buku yang ditulis Austin Kleon. Penulis yang berbagi banyak hal soal kreativitas dalam ranah digital di forum-forum bergengsi seperti TEDx , Pixar , Google. Baru-baru ini Presiden Jokowi melantik Pak Triawan Munaf untuk mengkomandoi Bekraf atau Badan Ekonomi Kreatif. Saat ini Indonesia harus melakukan lompatan kuantum dengan mengupayakan segala sumber daya kreatif demi menjadi pemain global yang diperhitungkan. Bekraf dalam peranannya menjadi penghubung industri kreatif dengan pasar sudah menentukan beberapa utamanya. Kuliner & film menjadi lokomotif utama yang diharapkan mengangkat dunia ekonomi kreatif Indonesia.      Di saat semuanya serba digital dan berburu pasar. Kita mendapati saat ini adalah waktu yang tepat untuk berkreasi dan berharap menemukan orang yan

Around the Genres in 30 Days Kick Off

Hai book lovers Indonesia. Kali ini postingannya bukan sebuah review, *terus apa dong? Nah tetap tenang dan duduk dengan nyaman. Sambil mendengarkan musik juga boleh. Seperti saya yang sedang menikmati Chris Botti in Boston, 2008 ketika menulis post ini untuk kamu. Di post kali ini secara resmi Around The Genres in 30 Days dimulai. Ada apa nih di perayaan ulang tahun BBI yang ke 4 ? Ceritanya para peserta sudah dimasukkan ke dalam genre favorit mereka seperti Science Fiction & Fantasy , Children Literature & Young Adult, Romance (kalau kamu suka yang mana?) . Nanti setiap Blogger BBI akan meramaikan timeline kalian sebulan kedepan dengan posting yang unik dan berbeda dari biasanya, saling blogwalking , dan mencoba membaca buku rekomendasi yang ditemukan di grup.   Apakah kamu bisa menebak H23BC masuk grup yang mana?  Petunjuknya dari 3 grup diatas mana jenis buku yang biasa tampil di Blog Buku Haremi. Yap benar, tergabung di grup

Review Buku Believe It or Not Dunia Penerbangan Indonesia oleh Chappy Hakim.

Catatan Penting Penerbangan Indonesia Judul Buku: Believe It or Not Dunia Penerbangan Indonesia Penulis: Chappy Hakim. Jumlah Halaman: xviii+ 182 halaman. Penerbit: Penerbit Buku Kompas. Tahun Terbit: 2014. Kegemparan yang ditimbulkan saat ratusan penumpang yang terlantar karena keterlambatan maskapai saat hari raya Imlek menunjukkan penerbangan Indonesia belum mampu memberikan pelayanan prima kepada masyarakat. Industri penerbangan dalam beberapa tahun terakhir bergairah ditandai oleh banjirnya tawaran tiket murah untuk bepergian disebabkan tumbuhnya kelas menengah yang menjadikan liburan sebagai gaya hidup modern. Sebagai sosok yang dekat dengan dunia penerbangan Marsekal TNI (Purn) Chappy Hakim mampu memberikan gagasan kritis mengenai apa yang terjadi dalam dunia penerbangan kita dalam buku terbarunya Believe It or Not Dunia Penerbangan Indonesia . Buku ini merupakan potret keberadaan dunia penerbangan kita dengan titik fokus mengenai apa yang sebenarnya terjadi